Saturday, November 27, 2010

SUARA PEMIMPIN (15) : Urgensi Telaah Ulang Pemikiran Imam Khomeini ra

Urgensi Telaah Ulang Pemikiran Imam Khomeini ra

Kita rakyat Iran sebagai murid dan sahabat lama Imam Khomeini ra saat ini punya kewajiban paling utama untuk menelaah ulang pemikiran beliau. Keagungan pribadinya sebagai pemimpin besar revolusi dan permata cemerlang yang mempengaruhi seluruh dunia nampak dari pelajaran, pidato dan tuntunannya. Tentu saja masih ada jarak antara kita semua dalam mengenal pribadi agung ini dengan sempurna. Tanpa perlu dilebih-lebihkan harus dikatakan bahwa masih banyak dimensi dari pribadi agung, ruh malakuti dan manusia besar ini yang belum kita ketahui.

Kita menyaksikan kenyataan yang ada dari dekat dan begitu juga mereka yang menyaksikan pribadi agung Imam Khomeini ra dengan jarak yang sama tidak mudah untuk memahami masalah sebenarnya. Mengurutkan semua dimensi pribadi besar Imam Khomeini ra dan menganalisa berbagai bidang dari manusia besar ini memerlukan pemikiran dan perenungan tersendiri. Kesiapan ini tidak bisa kita hasilkan dengan cepat semasa hidupnya dan rentang waktu yang tidak begitu jauh sepeninggal beliau. Namun berbagai pidato beliau menjadi pelajaran berharga bagi kita dan bisa kita manfaatkan kapan saja kita inginkan.

Menelaah kembali pelajaran dan tuntunan Imam Khomeini ra memberikan kita kemampuan untuk mengenal lebih banyak dari dimensi kepribadian beliau dan dengan sendirinya pelajaran beliau membuka jalan bagi kita untuk mengikutinya. Satu dari ajaran Imam Khomeini ra pasti dapat menuntun kita menyelesaikan berbagai masalah yang muncul suatu waktu.

Mencermati kondisi kekinian Iran dan posisi strategis rakyat Iran di benak masyarakat internasional, Imam Khomeini ra mengajarkan kepada kita agar menghargai persatuan dan kesatuan yang dianugerahkan Allah kepada kita. Kini hati rakyat Iran semakin dekat satu dengan lainnya di banyak kesempatan dalam periode sepuluh tahun revolusi. Kenyataan ini juga berkat ruh malakuti Imam Khomeini ra.

Petikan pidato Rahbar atau Pemimpin Besar Revolusi Islam di acara baiat rohaniwan, para pejabat dan rakyat Provinsi Zanjan, Nahavand dan Kashmir. 6/7/1989 (15/4/1368)

No comments: